Air merupakan kebutuhan primer bagi manusia dan juga merupakan kebutuhan primer bagi industri. Hingga saat ini telah berkembang bermacam metoda dan teknik pengolahan air yang dipandang tepat, efektif dan ekonomis. Namun tantangan di masa depan akan semakin besar karena semakin kompleks dan beragamnya masalah air baik yang bersifat kuantitas maupun kualitas. Tantangan lainnya adalah terjadinya perubahan kebutuhan air baik dari sisi kualitas untuk kesehatan maupun dari sisi persyaratan operasi suatu proses tertentu (misalnya proses industri).
Secara umum pengolahan air (Water treament) dimulai dari intake air baku dialirkan ke unit pengolahan (oksidasi, koagulasi, flokulasi, sedimentasi, filtrasi, khlorinasi, dll) dan selanjutnya digunakan sebagai air industri. Dalam beberapa hal diperlukan pengolahan tambahan (advance treatment) untuk penggunaan industri yang spesifik (bahan baku, pencucian & pembilasan, cooling water, demin water untuk boiler, dll). Karena demikian pentingnya air dalam industri maka pengolahan air (water treatment) harus mendapatkan perhatian yang serius.
Selama dua hari tanggal 20 November –21 November 2023 diadakan training dengan tema “Training Water Treatment Management” di Hotel Amaris Kemang Jakarta dan di hadiri 2 orang peserta yang bernama bapak Maryanto dan ibu Ulul Jannah dari PT PK Manufacturing Indonesia dan pelatihan nya diisi oleh instruktur Ibu Sophia Shanti Meilani, S.T., M.T. Dengan training yang di selenggarakan oleh Diorama Training, pelatihan ini berjalan dengan lancar dan sangat interaktif dari peserta. Selama pelatihan forum terus berjalan karena ada nya diskusi yang aktif dari peserta dan trainer terkait membahas permasalahan dan tantangan yang sedang di hadapi peserta dalam perusahaan tempat berkerja.
adapun pembahasa materi dalam pelatihan kali ini yaitu:
* Perkiraan Kebutuhan Air
* Karakteristik Air Baku
* Persyaratan Air dan Peraturan yang Mengaturnya
* Air minum & Air industri
* Sistem Pengolahan Air
* Sistem Pengaturan pH
* Sistem Aerasi
* Sistem dan Operasi Unit Koagulasi dan Flokulasi
* Sistem dan Operasi Unit Pengendapan
* Sistem dan Operasi Unit Filtrasi
* Sistem dan Operasi Unit Desinfeksi (Klorinasi, Ultraviolet, Ozonisasi)
* Teknologi Membran (Mikrofi ltrasi, Ultrafi ltrasi, Nanofi ltrasi, Reverse Osmosis)
* Kesadahan Air dan Pelunakannya
* Teknologi untuk Penurunan Kandungn Zat Besi dan Mangan
* Teknologi Pertukaran Ion (Ion Exchange)
* Teknologi Karbon Aktif
* Penerapan Teknologi Pengolahan Air (water treatment) Dalam Industri
* Penerapan Teknologi Daur Ulang Air Limbah Dalam Industri
* Bahan-bahan Kimia untuk Pengolahan Air (water treatment)
* Jenis Peralatan Mekanis untuk Pengolahan Air (pompa, screen, mixer, blower dll.)
* Operasi dan Perawatan Unit Pengolahan Air (water treatment)
* Kunjungan Lapangan 1 Hari Ke Unit Pengolahan Air (water treatment)
Menurut peserta pelatihan atas nama bapak Maryanto dan ibu Ulul Jannah dari PT PK Manufacturing Indonesia menyampaikan bahwa pelatihan kali ini sangat menarik dan sangat dapat di pahami topik materi yang di sajikan pengajar sehingga mendapat pemahaman baru yang dapat diimplementasikan kedepanya dalam perusahaan
Maka dari itu, jika ada ingin dapat memahami tentang karakteristik kebutuhan air baik kualitas maupun kuantitas, prinsip-prinsip pengolahan air (water treatment), metoda pengolahan terkini yang dapat diterapkan serta pemahaman tentang operasi, proses dan pemeliharaan sistem pengolahan air (water treatment), Bisa dengan mudah untuk mengakses informasi, materi dan schedule dengan menghubungi
(CRO Diorama Training Faisal: 0823-1144-5878, Eca : 0851-8665-7577 )